Bengkulu - Ikatan Alumni SMA Negeri 2 Kota Bengkulu Angkatan tahun 2000 akan menggelar serangakaian kegiatan bermanfaat dalam rangka acara reuni perak 25 tahun dimulai dari tanggal 20 dan 22 Februari 2025 dengan pusat kegiatan di SMA Negeri 2 Kota Bengkulu.
Acara yang bertema “Ikola Kami, Kembali untuk Peduli” dimaksudkan dapat menjadi momentum bagi para alumni Angkatan 2000 untuk kembali ke sekolah melakukan dharma bakti bagi guru dan siswa SMAN 2 sekaligus sebagai ajang untuk kembali bersilahturahmi dalam kegiatan ramah tamah yang hangat bagi seluruh alumni Angkatan 2000.
Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Conny H. Syahputra menyatakan bahwa kegiatan ini digagas dalam waktu singkat dan memperoleh dukungan yang luar biasa dari berbagai pihak. “Kami sebagai panitia alhamdulillah sangat bersyukur dan bangga atas terlaksananya acara reuni perak 25 tahun Angkatan 2000 SMANDA dengan dukungan yang luar biasa dari berbagai pihak hanya dalam waktu persiapan acara yang sangat singkat," ujarnya.
Sementara itu Ketua Ikatan Alumni SMA Negeri 2 Kota Bengkulu, Welldo Kurniyanto menyatakan bahwa rangkaian kegiatan acara reuni perak 25 tahun merupakan bukti nyata kepedulian alumni Angkatan 2000 untuk memberikan kontribusi positif yang bermakna dan diharapkan dapat menjadi contoh bagi ikatan alumni lainnya.
“Saya sangat bangga dan bersyukur kepada rekan-rekan alumni 2000 yang sangat kompak mensukseskan acara reuni perak 25 tahun ini dengan bersedia kembali ke sekolah melakukan serangkaian kegiatan yang berdampak positif bagi SMAN 2 Kota Bengkulu dan Masyarakat. Sunggh ini merupakan pencapaian yang sangat gemilang," kata dia.
Rangkaian Kegiatan reuni perak 25 tahun alumni Angkatan 2000 pada tanggal 20 Februari 2025 diisi dengan kegiatan bakti sosial berupa cek kesahatan gratis bagi guru, alumni dan siswa SMAN 2 Kota Bengkulu serta pembagian santunan bagi siswa terpilih SMAN 2 yang juga dikemas dalam acara penyuluhan kesehatan tentang gigi, bahaya HIV dan Narkoba dari para tenaga medis alumni Angkatan 2000.
Penanggung jawab kegiatan bakti sosial dr.Marisadonna Asteria mengungkapkan bahwa kegiatan bakti sosial dan penyuluhan kesehatan yang dipusatkan di Lapangan Basket dan Aula SMAN 2 Kota Bengkulu haruslah dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk manfaat yang sebesar-besarnya.
“Kami tunggu para alumni, guru dan siswa SMAN 2 untuk sama-sama mensukseskan cara bakti sosial,” demikian imbauan dr. Marisadonna.
Selain acara bakti sosial alumni, acara puncak kegiatan akan dilaksanakan pada Sabtu 22 Februari 2025 di Aula SMA Negeri 2 Kota Bengkulu yang akan diisi oleh syukuran dan kegiatan ramah tamah yang dikemas dengan aneka hiburan dan penampilan dari para alumni yang bertujuan untuk mempererat kembali silahturahmi sambil membangkitkan kembali kenangan indah di masa lampau serta diharapkan untuk membangun jejaring bermanfaat dari para alumni Angkatan 2000.
- Log in to post comments





